Alibaba Group Umumkan Laporan Keuangan Q2, per September 2021

Laporan-keuangan-q3-alibaba-group-september-2021

Alibaba Group mengumumkan laporan keuangan untuk kuartal yang berakhir pada 30 September 2021.

“Pada kuartal ini, Alibaba terus berinvestasi dalam tiga pilar strategis yang terdiri dari konsumsi domestik, globalisasi, dan komputasi awan untuk membangun fondasi yang kokoh bagi tujuan jangka panjang kami, yakni mencapai pertumbuhan berkelanjutan di masa depan,” jelas Daniel Zhang, Chairman and Executive Officer of Alibaba Group. “Pengguna aktif global tahunan kami dari seluruh Ekosistem Alibaba telah mencapai angka 1,24 miliar, dengan peningkatan net sebesar 62 juta di Q2. Dengan begitu, kami berada pada jalur yang tepat untuk mencapai target jangka panjang, yakni melayani dua miliar konsumen secara global.”

“Kami mencatatkan pertumbuhan pendapatan sebesar 29% secara year-on-year (YOY), yang didorong oleh performa dari beragam lini bisnis Alibaba. Pada kuartal ini, investasi kami di sektor strategis juga membuahkan pertumbuhan yang positif bagi bisnis-bisnis baru ini,” jelas Maggie Wu, Chief Financial Officer of Alibaba Group.

KILAS BISNIS

Pada kuartal yang berakhir pada 30 September 2021:

  • Pendapatan sebesar RMB200,69 miliar (USD31,147 miliar), meningkat sebesar 29% YoY. Tanpa menghitung konsolidasi Sun Art, pendapatan kami seharusnya meningkat 16% YoY hingga RMB180,438 miliar (USD 28,004 miliar). Pendapatan agregat dari perdagangan ritel internasional dan perdagangan grosir internasional sebesar RMB15,092 miliar (USD2,342 miliar), meningkat 34% YoY. Pendapatan cloud computing kami sebesar RMB20,007 miliar (USD3,105 miliar), meningkat 33% YoY.
  • Jumlah konsumen aktif tahunan (“AAC”) dari Ekosistem Alibaba di seluruh dunia mencapai sekitar 1,24 miliar untuk periode 12 bulan yang berakhir 30 September 2021, meningkat 62 juta dari periode 12 bulan yang berakhir pada 30 Juni 2021. Angka ini meliputi 953 juta konsumen di Tiongkok dan 285 juta konsumen luar negeri, menunjukkan peningkatan per kuartal sebesar 41 juta untuk konsumen Tiongkok dan 20 juta untuk konsumen global.
  • Pendapatan dari operasional adalah RMB 15,006 miliar (USD2,329 miliar), meningkat 10% YoY akibat penurunan RMB15,690 miliar pada pengeluaran kompensasi berbasis saham yang terkait dengan penghargaan berbasis saham yang diberikan kepada karyawan, oleh Ant Group. Kami mengecualikan pengeluaran kompensasi berbasis saham dari pengukuran non-GAAP. EBITDA yang disesuaikan, pengukuran non-GAAP, menurun 27% YoY menjadi RMB34,84 miliar (USD5,407 miliar). EBITA yang disesuaikan, pengukuran non-GAAP, menurun 32% YoY menjadi RMB28,033 miliar (USD4,351 milar). Penurunan YoY disebabkan terutama oleh investasi di area-area strategis yang telah membuahkan pertumbuhan positif, serta dukungan kami kepada para Investasi pada area strategis utama ini berada dalam segmen perdagangan kami, seperti Taobao Deals, Layanan Konsumen Lokal, dan Marketplace Komunitas dan Lazada, meningkat RMB12,575 miliar YoY. Mengesampingkan dampak dari investasi ini, keuntungan dari segmen perdagangan kami akan tetap stabil secara YoY.
  • Laba bersih dari kepemilikan pemegang saham biasa sebesar RMB5,367 miliar (USD833 juta), dan laba bersih sebesar RMB3,377 miliar (USD524 juta). Penghasilan bersih non-GAAP sebesar RMB28,524 miliar (USD4,427 miliar), menurun 39% YoY.
  • Laba terdilusi per ADS sebesar RMB1,97 (USD0,31) dan laba terdilusi per saham sebesar RMB0,25 (USD0,04 atau HKD0,3), laba non-GAAP yang terdilusi per ADS adalah RMB11,20 (USD1,74) meningkat 38% YoY dan laba yang terdilusi per saham non-GAAP sebesar RMB1,4 (USD0,22 atau HKD1,68), menurun 38% YoY.
  • Kas bersih dari kegiatan operasional sebesar RMB35,83 miliar (USD 5,561 miliar). Non-GAAP free cash flow sebesar RMB22,239 (USD 3,451 miliar), menurun jika dibandingkan RMB40,54 miliar pada kuartal yang sama tahun 2020, terutama karena penurunan profit sebagai akibat dari peningkatan pada investasi di area strategis utama.

Rekonsiliasi pengukuran GAAP ke pengukuran non-GAAP yang disajikan di atas terlampir pada akhir pengumuman laporan keuangan ini.

Panduan

Panduan berikut adalah forward-looking statement  yang merefleksikan asumsi yang kami percaya masuk akal, pada tanggal pengumuman ini, dan meliputi resiko dan ketidakpastian yang terkait, yang banyak di antaranya tidak dapat diperkirakan atau dikendalikan. Berdasarkan pandangan kami terhadap kondisi makro ekonomi dan lanskap kompetitif, serta pengaturan yang ada pada ketidakpastian yang dicantumkan pada bagian “Safe Harbor Statement” di bawah ini, kami akan merevisi panduan pendapatan tahun fiskal 2022. Kami memperkirakan pendapatan tahun fiskal 2022 kami akan tumbuh antara 20%-23% YoY.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi tautan berikut.


AlibabaNews Bahasa Indonesia adalah portal informasi resmi dari Alibaba Group yang menyediakan berita terbaru terkait ekosistem alibaba di Indonesia dan secara global. Dapatkan informasi terbaru langsung di e-mail Anda dengan berlangganan newsletter kami di laman utama.

alibaba group Daniel Zhang laporan keuangan Maggie wu