Alibaba Group Resmikan Acara Tahunan Pekan Filantropi Tahun 2021

pekan-filantropi

Alibaba Group meluncurkan Pekan Filantropi pertamanya pada tahun 2017 dan berkomitmen untuk bekerja dengan berbagai LSM dan lembaga filantropi untuk menginkubasi 100 proyek utama selama lima tahun

Mulai Minggu (5/9) Alibaba Group resmi memulai acara tahunan ”Pekan Filantropi” yang ke-5. Pekan Filantropi Alibaba Group merupakan sebuah acara yang dirayakan seluruh ekosistem Alibaba Group untuk tujuan sosial.

Tahun ini, Pekan Filantropi Alibaba Group diadakan dari tanggal 5 – 12 September 2021 dengan menghadirkan 10 influencer teratas dalam platform streaming langsung Alibaba group, Taobao Live. Para influencer – termasuk Austin Li dan Viya Huang – akan menyelenggarakan siaran langsung selama tiga jam untuk mempromosikan produk pertanian dari daerah pedesaan kepada jutaan penggemar mereka. Streaming ini juga ditujukan untuk meningkatkan kesadaran akan inisiatif filantropi dari Alibaba Group.

Acara livestreaming ini juga akan menampilkan  selebriti, atlet, dan kepala daerah tingkat kabupaten dan distrik, guna mendorong penjualan makanan lokal.

Salah satu di antara proyek yang disorot dalam Pekan Filantropi tahun ini adalah inisiatif  dari China Women’s Development Foundation (Yayasan Pengembangan Wanita Tiongkok) yang telah mendukung transformasi kehidupan 5.000 perempuan dari daerah pedesaan. Yayasan ini melatih para perempuan desa untuk menjadi pengrajin lokal dan membantu mereka mendapatkan penghasilan tambahan untuk keluarga mereka.

Lembaga filantropi lainnya adalah The China Foundation for Poverty Alleviation yang merekrut sukarelawan dari  komunitas untuk merawat “anak-anak yang kurang beruntung.”

Setiap tahun, jutaan anak Tionghoa tinggal di  desa asal mereka tanpa ditemani orang tua. Biasanya, anak-anak ini akan ikut tinggal bersama kerabat mereka selama orang tua mereka bekerja di tempat lain. Proyek ini telah membina lebih dari 525.000 anak sejak dididirikan pada tahun 2015.

Selama satu minggu, konsumen juga dapat menjelajahi berbagai proyek amal yang ada dalam sebuah laman website khusus. Konsumen juga dapat berbelanja produk yang terdaftar di program Goods for Good dari Taobao.

Program ini memberikan kesempatan bagi para seller di platform Taobao untuk menyumbangkan persentase penjualan ke lembaga filantropi pilihan mereka. Contohnya, seperti organisasi yang menyumbangkan perlengkapan sekolah kepada pelajar yang membutuhkan di Nepal dan Etiopia, atau mendanai pendidikan para pemuda-pemudi di negara Kenya dan Sri Lanka. Platform Taobao akan secara otomatis mengirimkan uang hasil pembelian kepada lembaga filantropi diatas.

Tahun lalu, ada sekitar 480 juta konsumen dan 2,5 juta merchant menyumbangkan lebih dari 10 miliar donasi melalui program Goods for Good, mendukung lebih dari 3.000 organisasi filantropi di seluruh dunia.

Alibaba Group meluncurkan Pekan Filantropi untuk pertama kalinya  pada tahun 2017 dan berkomitmen untuk bekerja dengan berbagai LSM dan badan filantropi untuk menginkubasi 100 proyek utama selama lima tahun.

AlibabaNews Bahasa Indonesia adalah portal informasi resmi dari Alibaba Group yang menyediakan berita terbaru terkait ekosistem alibaba di Indonesia dan secara global. Dapatkan informasi terbaru langsung di e-mail Anda dengan berlangganan newsletter kami di laman utama

CSR filantropi Goods for Good Taobao. Taobao Live