Alibaba Cloud Rilis Algoritma AI Andalannya di GitHub

Alibaba Cloud pekan ini (28/11) merilis core code platform machine learning yang dikembangkannya  untuk mendukung ajang 11.11 Global Shopping Festival Alibaba tahun ini di GitHub, platform online komunitas open-source yang memiliki lebih dari 40 juta anggota.

Dalam press releasenya, Alibaba Cloud menyebutkan bahwa platform yang dinamakan Alink ini menawarkan sekumpulan algoritma yang dapat mendukung proses batch maupun stream, yang merupakan aspek penting dalam machine learning, khususnya dalam hal rekomendasi produk online dan layanan pelanggan berbasis kecerdasan buatan.

Melalui dukungan ini, analis data dan developer piranti lunak (software) dapat mengakses kode platform (https://GitHub.com/alibaba/alink) pada GitHub untuk membangun piranti lunak mereka sendiri, yang dapat memfasilitasi berbagai fungsi, seperti analisa statistik, machine learning, prediksi real-time, rekomendasi yang dipersonalisasi, dan deteksi abnormalitas.

“Platform ini terdiri dari berbagai algoritma yang mencakup ragam pola pemrosesan data, sehingga membuat Alink sebuah alternatif yang sangat menarik bagi para developer dengan kebutuhan big data yang kuat serta machine-learning yang canggih,” kata Yangqing Jia, President dan Senior Fellow of Data Platform at Alibaba Cloud Intelligence.

“Sebagai salah satu dari sepuluh kontributor teratas GitHub, kami berkomitmen untuk terhubung dengan komunitas open-source sedini mungkin dalam proses pengembangan software kami. Kehadiran platform Alink pada GitHub, menggarisbawahi komitmen tersebut,” lanjutnya.

Alibaba Cloud mengatakan bahwa developernya mengkontribusikan 180 proyek untuk komunitas open-source selama delapan tahun terakhir, mulai dari cloud infrastructure, machine learning, database hingga jaringan.

Kehadiran Alink memberikan pilihan baru bagi para developer yang membutuhkan perangkaty maha data yang kuat dan machine learning yang canggih.

Apalagi, platform ini telah diterapkan dalam berbagai proses bisnis di ekosistem Alibaba. Contohnya adalah saat 11.11 Global Shopping Festival yang diadakan Alibaba tahun ini. Alink berkontribusi dalam 4% peningkatan jumlah klik pada rekomendasi produk di Tmall, yang merupakan platform e-commerce Alibaba.

Alink sendiri dikembangkan berdasarkan Apache Flink, framework pemrosesan data open-source.

Sampai saat ini, Alibaba sudah mendapatkan lebih dari 690 ribu “bintang” dari sekitar 20 ribu kontributor di GitHub dan menjadi salah satu dari sepuluh kontributor teratas di komunitas tersebut.

Selain GitHub, Alibaba juga aktif di berbagai komunitas open-source lainnya, seperti Cloud Native Computing Foundation, Alliance for Open Media, Cloud Foundry, Hyperledger, Open Container Initiative, Continuous Delivery Foundation, The Apache Software Foundation, MariaDB Foundation, dan The Linux Foundation.

Kunjungi https://opensource.alibaba.com/?from=singlemessage## , untuk medapatkan informasi lebih lanjut.

AI algoritma Alibaba Cloud Open Source