Alibaba Jadikan Festival Belanja 11.11 Lebih Ramah Lingkungan, Ini Hasilnya!

Kemasan-ramah-lingkungan-cainiao-alibaba-11.11-2020Penyelenggaraan Festival Belanja Global 11.11 memecahkan banyak rekor baru sebagai festival belanja terbesar di dunia. Namun, seiring dengan tingginya Gross Merchandise Volume (GMV) dari pesanan konsumen, ini berarti akan ada jutaan jumlah paket yang dikirimkan, yang tentunya akan menghasilkan jauh lebih banyak sampah dari tahun-tahun sebelumnya. 

Selama penyelenggaraan festival, unit bisnis logistik Alibaba, Cainiao, memproses total 2,32 miliar paket pesanan dari semua platform penjualan Alibaba Group. Nilai GMV pada festival 11.11 tahun 2020 mencapai Rp1000 triliun (USD74,1 miliar). Jika tidak disortir dengan baik, jumlah pesanan sebanyak ini akan menghasilkan berton-ton limbah plastik dan emisi karbon dari proses pengiriman.

Karena itulah, tahun ini, ekosistem dan brand-brand yang tergabung di platform Alibaba bekerja sama untuk membuat Festival Belanja Global 11.11 lebih ramah lingkungan dan meminimalisir emisi karbon yang dihasilkan. 

Hampir semua paket yang dikirimkan dari gudang penyimpanan Cainiao dibungkus dengan kemasan biodegradable. Selain itu, sekitar 50% dari semua paket juga dikemas tanpa menggunakan selotip sama sekali. Cainiao telah menjadi pionir di industri logistik, dimana Cainiao mendorong perusahaan kurir untuk beralih menggunakan label pengiriman elektronik, sehingga bisa menghemat 2,2 miliar kertas yang digunakan selama 11.11. 

Tahun ini, Cainiao juga mengembangkan algoritma sistem pengemasan yang cerdas untuk mencocokkan dimensi produk ke dalam kotak dengan ukuran yang sesuai. Langkah ini berhasil mengurangi limbah dari pengemasan 12 juta paket. 

Smart-Packaging-ramah-lingkungan-dalam-Cainiao-11.11-2020-Alibaba

Setelah mendapatkan barang pesanan, konsumen juga didorong untuk mendaur ulang kemasan paket menggunakan salah satu dari 80.000 outlet daur ulang Cainiao yang tersebar di seluruh Tiongkok. Cainiao memberikan insentif berupa hadiah untuk menarik para konsumen. Selain itu, dalam  game “Cainiao Ocean”, konsumen pun bisa menukarkan poin mereka untuk membantu aksi bersih-bersih pantai yang diselenggarakan oleh Cainao bersama dengan beberapa organisasi sosial.

Pusat perbelanjaan Alibaba, Intime, tahun ini mengganti semua nota pembelian kertas dengan format elektronik selama festival 11.11 berlangsung. Langkah ini berhasil mengurangi penggunaan kertas sebanyak 2 juta lembar – yang setara dengan 200 pohon

Tak ingin kalah, brand-brand internasional juga menerapkan prinsip yang lebih ramah lingkungan untuk penyelenggaraan festival 11.11. Brand makanan dan minuman Nestlé berpartisipasi dalam kampanye “Hari Daur Ulang Kardus Nasional” bersama dengan Cainiao. Inisiatif ini bertujuan untuk mempromosikan kebiasaan daur ulang di tengah masyarakat dan memberikan insentif berupa produk gratis bagi konsumen yang telah melakukannya. Nestlé juga merupakan salah satu dari 500 brand yang bermitra dengan Alibaba untuk tidak menggunakan isolasi dalam pengemasan paketnya. Atas inisiatif ini, Alibaba berhasil mengurangi pemakaian isolasi plastik hingga 86 juta meter selama 11.11. Jika dibentangkan, isolasi plastik yang dihemat ini cukup untuk membungkus permukaan planet bumi dua kali.

L’Oréal mengemas semua produk yang dipesan di situs e-commerce Alibaba Tmall dalam kemasan yang ramah lingkungan. Sementara itu, Unilever dan Alibaba mengembangkan perangkat daur ulang bertenaga AI, yang sekarang sedang diuji-coba di berbagai toko kelontong, komunitas, dan kampus.

Berbekal teknologi, Alibaba menghadirkan berbagai inovasi agar bisa mengurangi pemakaian kertas dan plastik sekali-pakai dan mengurangi emisi karbon dari Festival Belanja Global 11.11. Simak infografis di bawah ini untuk melihat hasil nyatanya.

Infografis-Alibaba-11.11-Lebih-hijau-2020

 

Alibabanews adalah portal informasi resmi dari Alibaba Group yang menyediakan berita terbaru terkait ekosistem alibaba di Indonesia dan secara global. Dapatkan informasi terbaru langsung di e-mail Anda dengan berlangganan newsletter kami di laman utama