Masih dalam Semarak International Women’s Day, Yuk Kenalan dengan Pemenang Lazada Forward Women of the Year dari Indonesia

pemenang-LFWA-2022-asal-Indonesia

Para pengusaha perempuan inspiratif asal Indonesia kembali menjadi sorotan pada acara Forward Women Awards (LFWA) Lazada.

Tahun ini, acara tersebut memberi penghargaan atas pencapaian tiga pengusaha perempuan Indonesia yang menjalankan bisnis di Lazada. Para perempuan inspiratif ini tidak hanya membangun bisnis e-commerce yang sukses, namun juga memberikan nilai kontribusi kepada komunitas lokal sekitar mereka.

Dua diantaranya merupakan pengusaha asal Kota Bandung, yakni Farica Edgina Yosafat dan Nadya Amatullah.  Masing-masing menerima penghargaan kategori “Lazada Forward Woman of the Year Award (Indonesia)” dan “Enterprising Award”.

Penghargaan kategori “Lazada Forward Woman of the Year Award (Indonesia)” adalah penghargaan yang paling didambakan dari perhelatan LFWA. Kategori ini mengakui kesuksesan seller yang berhasil mencakup enam pasar tempat Lazada beroperasi. Sedangkan, penghargaan kategori “Enterprising Award” mengakui penjual yang telah menunjukkan inovasi dalam mencari peluang, mengambil inisiatif untuk strategi pivot terbaik dalam meningkatkan angka pertumbuhan dan kesuksesan bisnisnya.

Salah satu pengusaha perempuan tanah air yang juga berhasil masuk dalam jajaran pemenang Lazada Forward Women Awards (LFWA) adalah Malida Puji Ayu Lestari dari Sintesa Furniture sebagai runner-up pada kategori “Rising Star Award”. Kategori ini mengapresiasi para seller yang sukses memperoleh angka pertumbuhan yang luar biasa dengan memaksimalkan penggunaan fitur-fitur di platform Lazada.

Berikut kisah dari dua pengusaha perempuan Indonesia yang memenangkan penghargaan LFWA tahun ini.

Lazada Forward Woman of the Year Award (Indonesia)

Farica Edgina Yosafat, 36 tahun

Bandung, Indonesia

Berry Baby

Menyandang gelar Magister Sains (Msc.), Farica sebelumnya adalah seorang dosen di bidang Fisika sebelum ia menjadi wirausaha. Pada tahun 2017, ia meluncurkan toko Berry Baby di Lazada, menjual lebih dari 800 produk ibu dan anak, mulai dari pakaian hingga mainan, kebutuhan kebersihan pribadi, suplemen bayi, dan perlengkapan rumah tangga.

Untuk lebih memberdayakan lebih banyak perempuan di lingkungannya, enam pegawai penuh waktu pertama Berry Baby berasal dari kota asal Farica, Bandung. Farica melatih mereka secara langsung mengenai eCommerce, mulai dari pencatatan produk hingga pemasaran dan analisis data – dan sekarang, mereka telah memahami bagaimana dapat membantu menjalankan bisnis, bahkan untuk menggunakan perangkat bisnis tambahan, seperti live streaming dan marketing solutions melalui Lazada. Selain itu, Farica dan timnya bekerja secara erat dengan pebisnis lokal serta pengusaha rumahan dalam komunitasnya – dimana banyak diantaranya adalah ibu-ibu – untuk mendesain dan memproduksi produk Berry Baby, seperti tas, kaus kaki, dan gendongan bayi.

Farica juga merupakan City Leader dari komunitas penjual Lazada Club di Bandung. Selain mengadakan berbagai acara, seminar, dan sesi berbagi untuk memperkaya penjual-penjual baru di Lazada, ia juga terus mencari cara untuk memotivasi rekan sesama penjual untuk terus mempelajari wawasan dan tren terkait dengan eCommerce dan bisnis. Hari ini, Lazada Club di Kota Bandung telah berkembang dan memiliki lebih dari 3.000 anggota dibawah kepemimpinan Farica.

Bagi Farica, eCommerce memberikan peluang yang besar bagi perempuan untuk menunjukkan kecerdasan dan kreativitasnya. Ecommerce juga memberdayakan perempuan dengan pendapatan dan kepuasan pribadi. Sarannya untuk perempuan-perempuan yang baru ataupun sudah terjun di eCommerce? “Tetap percaya diri dan jangan pernah berkata tidak”

Enterprising Award

Nadya Amatullah, 38 tahun

Bandung, Indonesia

Nadjani

Nadya lulus dengan gelar di bidang komunikasi, tetapi memilih untuk mengikuti hatinya menggeluti dunia fesyen ketika ia mulai bekerja dalam industri ritel fesyen di tahun 2003. Lima tahun kemudian, ia mengembangkan label fesyennya sendiri yang terinspirasi dari alam, Nadjani, dan mulai menjual produk pakaiannya di Lazada pada tahun 2020.

Awalnya, Nadya mengembangkan dan menjalankan brand fesyennya dari rumah, dengan mempekerjakan ibu-ibu rumah tangga di sekitarnya untuk memberikan peluang pekerjaan dalam komunitasnya. Kini, ia memimpin sebuah tim dengan lebih dari 40 orang di Bandung, Indonesia, yang bersama membangun bisnis dan mengatasi tantangan yang ada. Sejak dimulainya pembatasan karena pandemi, Nadya mendorong timnya untuk terus berdiskusi demi mendapatkan gagasan-gagasan baru, agar bisa terus membantu komunitasnya seraya mencari alternatif sumber pemasukan. Hasilnya, mereka sempat beralih untuk memproduksi masker kain yang bisa digunakan kembali dan produk-produk seperti celemek dan perlengkapan berkebun untuk pelanggan selama tinggal di rumah, berkolaborasi dengan influencer untuk mendorong penjualan dan berpartisipasi dalam Jakarta Fashion Week yang diselenggarakan melalui kemitraan dengan Lazada.

Sementara Nadya terus mengembangkan Nadjani, ia juga berkeinginan untuk menciptakan dampak positif yang lebih besar bagi ekosistemnya – untuk membangun dan menumbuhkan komunitas penjual dan juga menciptakan penghidupan bagi komunitas lokal.


AlibabaNews Bahasa Indonesia adalah portal informasi resmi dari Alibaba Group yang menyediakan berita terbaru terkait ekosistem alibaba di Indonesia dan secara global. Dapatkan informasi terbaru langsung di e-mail Anda dengan berlangganan newsletter kami di laman utama.

kewirausahaan Lazada wirausaha perempuan