Alibaba Group Ciptakan Kebiasaan Ramah Lingkungan di Kantor, demi Masa Depan yang Lebih Hijau

Seiring dengan tren untuk kembali bekerja di kantor (WFO), bagaimana cara perusahaan untuk meningkatkan efisiensi penggunaan energi yang kian meningkat? Berikut adalah lima cara Alibaba Group membangun kesadaran akan perubahan iklim dalam lingkungan kantor.

featured-Alibaba Group Ciptakan Kebiasaan Ramah Lingkungan di Kantor, demi Masa Depan yang Lebih Hijau

Menurut laporan yang diterbitkan oleh aktivis iklim Greenpeace pada Desember 2021, Alibaba Group dinobatkan sebagai salah satu dari perusahaan e-commerce asal Tiongkok yang menjadi pemimpin dalam melawan perubahan iklim, serta satu-satunya perusahaan yang memiliki target waktu untuk mencapai netralitas karbon pada setiap operasinya.

Inisiatif pengurangan karbon Alibaba dimulai dengan membangun kesadaran akan perubahan iklim dalam setiap aktivitas karyawan. Di Kantor Pusat di Hangzhou, Tiongkok, Alibaba Group telah mengimplementasikan berbagai praktek ramah lingkungan yang dilandasi oleh Prinsip 5R dalam ekonomi sirkular.

Gerakan Green Office ini didasari oleh berbagai faktor. Misalnya saja, kantor ramah lingkungan yang menjaga ventilasi, kualitas udara, kenyamanan suhu, suara, dan penerangan, dapat meningkatkan kesehatan dan produktivitas karyawan. Hal itu juga berdampak pada peningkatan motivasi, suasana hati, dan kesejahteraan karyawan secara umum.

Dari sudut pandang bisnis, penerapan langkah ramah lingkungan merupakan indikasi pertumbuhan. Kini, faktor tata kelola lingkungan dan keberlanjutan telah menjadi pertimbangan para investor dalam proses analisis untuk mengidentifikasi peluang pertumbuhan dari gedung ramah lingkungan.

Selain itu, semakin banyak pula perusahaan yang menerapkan lingkungan kantor yang lebih hijau dan mengangkat masalah iklim, sebagai bagian dari tanggung jawab sosial mereka. Gedung perkantoran masa kini menghasilkan lebih dari 40% dari emisi CO2 global tahunan (sumber). Oleh karena itu, langkah pertama yang harus diambil adalah mengembangkan lingkungan kantor yang lebih hijau.

Bagaimana cara membuat lingkungan kantor lebih ramah lingkungan?

Menciptakan lingkungan kantor yang ramah lingkungan tidak terbatas pada mendaur ulang sampah di area pantry. Dewasa ini, sudah banyak kemajuan di bidang desain hijau dan berkelanjutan. Berikut adalah lima contoh dari Alibaba Group tentang langkah-langkah mengurangi dampak lingkungan di kantor:

1. Mengurangi Jejak Air dan Plastik

Alibaba saat ini secara ekstensif telah mengadopsi infrastruktur dan dan peralatan sanitasi hemat air. Sebagai contoh, Alibaba telah membangun sistem penyaringan air yang dapat secara otomatis menyaring air keran menjadi air siap minum untuk mengurangi penggunaan botol plastik. Selain pemasangan tempat sampah daur ulang untuk plastik, Alibaba juga mengimplementasikan biaya tambahan bagi mereka yang menggunakan kotak makan sekali pakai di kantin, untuk mengurangi sampah plastik.

2. Solusi Penghematan Energi di Setiap Sudut Kantor

Selain penggunaan tenaga surya dan sistem pencahayaan LED, Kantor Pusat Alibaba juga menerapkan manajemen penghematan energi, termasuk sensor lingkungan dan perangkat smart IoT untuk mengamati penggunaan energi dalam lingkungan kantor. Sebagai contoh, peralatan yang membutuhkan tenaga yang besar seperti layar proyeksi, pencahayaan, dan pendingin ruangan dapat secara otomatis beradaptasi dengan keadaan lingkungan sekitar. Selain itu, penggunaan energi secara langsung ditampilkan dan dikelola oleh Alibaba Smart Center. Langkah-langkah tersebut telah mengurangi 10% konsumsi energi per kapita dalam dua tahun terakhir.

3. Smart AC untuk Mengurangi Penggunaan Energi

Alibaba menggunakan sistem pendingin ruangan cerdas yang dapat secara otomatis menyesuaikan suhu ruang kantor dengan cuaca, suhu, dan jumlah karyawan. Jika dibandingkan dengan sistem pendingin ruangan terpusat, metode ini dapat secara signifikan mengurangi penggunaan energi yang terbuang dan mengurangi 10% konsumsi energi tahunan.

4. Membangkitkan Rasa Tanggung Jawab Individu melalui Insentif Karyawan

Karyawan Alibaba  didorong untuk berpartisipasi aktif dalam pengurangan emisi Gas Rumah Kaca di aktivitas keseharian mereka. Karyawan akan mendapatkan hadiah untuk setiap perilaku hemat energi atau pengurangan karbon di lingkungan kantor, seperti mematikan lampu dan AC di ruangan yang tidak dipakai, menggunakan dua sisi kertas, dan mendaur ulang kardus. Hasilnya, sebanyak 120 ribu karyawan telah melakukan 750 ribu aksi ramah lingkungan yang setara dengan 336 ton emisi karbon, pada periode Juni 2020 hingga Agustus 2021.

5. Mendorong Perjalanan Rendah Karbon

Alibaba mengoperasikan sistem titik antar jemput untuk menciptakan komuter yang ramah lingkungan. Para karyawan bisa mendapatkan poin reward dengan menggunakan shuttle bus perusahaan untuk berpindah ke area kantor lain. Hal ini penting untuk mengurangi emisi karbon yang dihasilkan oleh kendaraan pribadi. Selain itu, para karyawan juga bisa mendapatkan poin dengan memilih kereta kecepatan tinggi dibandingkan pesawat dan sistem carpooling atau nebeng ketika menggunakan jalur darat. Pada 10 bulan pertama di tahun 2021, sebanyak 16 ribu karyawan memilih menggunakan kereta kecepatan tinggi untuk rute Beijing-Hangzhou sebanyak lebih dari 50 ribu kali, dan lebih dari 90 ribu karyawan berpartisipasi dalam 760 ribu carpooling.

Berinvestasi pada infrastruktur inovatif dalam lingkup kantor akan membuahkan hasil jangka panjang dalam membangun perilaku ramah lingkungan di antara karyawan. Melihat contoh dari Alibaba yang membangun ekosistem digitalnya untuk mendukung kebiasaan ramah lingkungan, perusahaan-perusahaan di Indonesia juga dapat menjalankan berbagai praktek ramah lingkungan di kantor, terutama untuk menjaga kesehatan para karyawan dan lingkungan.


AlibabaNews Bahasa Indonesia adalah portal informasi resmi dari Alibaba Group yang menyediakan berita terbaru terkait ekosistem alibaba di Indonesia dan secara global. Dapatkan informasi terbaru langsung di e-mail Anda dengan berlangganan newsletter kami di laman utama.

ESG keberlanjutan pengurangan karbon